Jendela Hati
Mata..
Bila Matamu adalah jendela untuk membaca hatimu
Bisakah kulihat kata hatimu melalui mata itu
Bisakah ku baca dan kudengar pembicaraanmu
Meski kau hanya diam membisu
Bisakah kau dengar kata hatiku
Bisik dan nyanyian kalbu yang berkata
Kau lah tulang rusuk yang aku cari
Wahai pangeran hati, Datanglah
Kumohon jangan terlambat
Sebelum pilihan ini menjadi berbeda
Bacalah walau tak tertulis
Dengarlah walau kau tak pernah mendengar
Lihatlah mataku
Sehingga kau lihat lirih hati yang merindumu
Harapan yang belum sampai padamu,
Pesan dan surat yang selalu ingin kukirim
Namun selalu ku tahan,karena cinta pada pemilik cinta
Kata yang ingin kuungkapkan, Namun tak bisa kuungkap
Rasa cemburu yang ingin kuekspresikan
Tangisan yang tertutupi dengan senyuman
Bisakah kau lihat itu
wahai pangeran hati
Bila Matamu adalah jendela untuk membaca hatimu
Bisakah kulihat kata hatimu melalui mata itu
Bisakah ku baca dan kudengar pembicaraanmu
Meski kau hanya diam membisu
Bisakah kau dengar kata hatiku
Bisik dan nyanyian kalbu yang berkata
Kau lah tulang rusuk yang aku cari
Wahai pangeran hati, Datanglah
Kumohon jangan terlambat
Sebelum pilihan ini menjadi berbeda
Bacalah walau tak tertulis
Dengarlah walau kau tak pernah mendengar
Lihatlah mataku
Sehingga kau lihat lirih hati yang merindumu
Harapan yang belum sampai padamu,
Pesan dan surat yang selalu ingin kukirim
Namun selalu ku tahan,karena cinta pada pemilik cinta
Kata yang ingin kuungkapkan, Namun tak bisa kuungkap
Rasa cemburu yang ingin kuekspresikan
Tangisan yang tertutupi dengan senyuman
Bisakah kau lihat itu
wahai pangeran hati
Comments
Post a Comment